Demplot Kelapa Genjah Entog di Kalurahan Triwidadi

Muhlis Huda Subekti 28 Desember 2021 13:03:29 WIB

Triwidadi Info(28/12). Triwidadi sedang mengembangkan Budidaya Kelapa Genjah Entog yang ditanam di Bulak Kadireso yang merupakan tanah kas desa. Kegiatan ini bertujuan untuk pengembangan wisata serta produktifitas kelapa di wilayah Triwidadi. Gagasan demplot kelapa genjah ini disampaikan oleh Panewu Pajangan Bapak Anjar Arintaka Putra, S.Sos., MM. pada kegiatan gali potensi wilayah di kalurahan Triwidadi tahun 2020 silam. Kegiatan yang baru diresmikan ini merupakan bentuk pemanfaatan lahan tanah kas desa untuk lebih bermanfaat dan memiliki produktifitas serta nilai ekonomis.

Dalam kegiatan penanaman kelapa genjah ini turut dihadiri Forkompinkap (Panewu, Kapolsek, Danramil) Pajangan, kelompok masyrakat, Lurah beserta pamong Kalurahan Triwidadi, Kordinator BPP pajangan, Gapoktan Triwidadi serta pendamping Desa. Dengan adanya pemanfaatan lahan ini diharapkan untuk pengembangan wisata berkelanjutan bertema wisata kelapa. Diperkirakan usia penanaman sampai panen sekitar 3 sampai 5 tahun sudah bisa berbuah.

Menuju Triwidadi menjadi Desa Wisata

Komentar atas Demplot Kelapa Genjah Entog di Kalurahan Triwidadi

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License